Jenis Kaca Mobil Yang Perlu Anda Ketahui

Inilah Informasi Tentang Jenis Kaca Mobil Yang Perlu Anda Ketahui

Kaca mobil tentu saja merupakan salah satu bagian yang penting bagi kendaraan mobil. Pabrikan akan memilih jenis kaca mobil yang sesuai dengan spesifikasi kendaraan mobil keluarannya agar ketika dipasarkan akan memenuhi standar keamanan. Standar keamanan inilah yang nantinya menjadi salah satu faktor pertimbangan konsumen dalam membeli produk mereka.

Bagi para pemilik mobil, keamanan dalam berkendara tentu saja menjadi faktor utama. Meskipun kendaraan mobil sudah dirancang sebagai moda transportasi yang aman sesuai standar pabrikannya, tidak ada salahnya untuk menambahkan fitur-fitur tertentu yang menambah safety pada saat mengendarai mobil. Misalnya seperti pada kaca mobil.

Nah, apa saja sih jenis kaca yang biasa dipakai ada mobil? Apa perbedaannya serta kelebihan dan kekurangannya masing-masing? Berikut ini bengkel mobil Jogja akan mengulas informasi seputar jenis-jenis kaca mobil yang biasa dipakai.

Jenis Kaca Mobil

Kaca mobil bukan sebagaimana kaca biasa yang dipakai pada tempat-tempat seperti jendela, cermin dan tempat-tempat lainnya. Kaca mobil didesain khusus untuk bisa reliable pada kendaraan transportasi. Meski terbilang lebih kuat, jenis kaca mobil tetap bisa dipecahkan. Karena sebenarnya bukan hanya kaca mobil yang menjadi pelindung satu-satunya saat berkendara menggunakan mobil.

Kaca mobil yang biasa dipakai memiliki dua jenis. Kedua jenis kaca mobil ini memiliki perbedaan maupun kelebihan dan kekurangan masing-masing. Jenis kaca mobil yang biasa dipakai antara lain kaca tempered dan kaca laminated.

1. Kaca Tempered

Jenis Kaca Mobil, sumber ig windscreendiscounter

Jenis Kaca Mobil Tempered, sumber ig @windscreendiscounter

Kaca Tempered adalah kaca yang lebih kuat daripada kaca biasa karena proses produksinya, yaitu dengan proses pemanasan bersuhu hingga mencapai 650 derajat celcius dan langsung didinginkan seketika.

Karena kekuatannya, kaca tempered menjadi sulit untuk dipecahkan. Namun bukan tidak bisa pecah sama sekali. Pada kendaraan besar seperti bus, kaca tempered didesain untuk bisa dipecahkan pada kondisi darurat.

Kaca tempered akan pecah jika tertembus benda tajam hingga 1/6 ketebalannya. Ketika ditembus meskipun dengan benda yang kecil, seluruh bagian kaca akan pecah berkeping-keping seperti biji jagung yang tajam. Namun tentu saja kaca yang dipasang pada bagian samping dan belakang kendaraan mobil ini tetap tidak mudah pecah.

2. Kaca Laminated

Jenis Kaca Mobil Laminated Pada Mobil, sumber ig 801utv

Jenis Kaca Mobil Laminated Pada Mobil, sumber ig @801utv

Selanjutnya adalah Kaca Laminated. Kaca laminated adalah dua lapis kaca yang disisipkan lembaran film, yaitu Polyvinyl Butiran Film (PVB) yang biasanya dipasang pada windshield atau kaca bagian depan mobil. Kaca ini tidak mudah pecah karena lembaran film yang merekat ditengah-tengahnya mampu menahan benturan sampai kondisi tertentu.

Apabila terkena benturan yang menyebabkannya pecah, kaca laminated tidak terpecah berkeping-keping sebagaimana kaca tempered. Tetapi terpecah tetap dalam bentuk lembaran karena rekatan film. Film ini juga berfungsi untuk melindungi dari sinar ultra violet pada saat berkendaraan dalam kondisi terik matahari.

Demikian ulasan terkait jenis kaca yang biasa dipakai pada kendaraan mobil. Semoga bisa menjadi informasi yang bermanfaat terutama untuk safety dalam berkendara.

Sumber : ennergimotorsport.com